Banten
1.500 Warga Sudirman Indah Ikut Jalan Sehat

TIGARAKSA - Sebanyak 1.500 warga perum Sudirman Indah Tigaraksa dan sekitarnya mengikuti jalan sehat yang diselengarakan rukun warga 06 Kelurahan/Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang, Minggu (30/10/2016).
Jalan sehat yang di pusatkan di bundaran dua perum Sudirman ini diawali senam aerobik pukul 6.30 WIB selama 30 menit dari persatuan senam aerobik Sudirman Indah. Kemudian pukul 07.00 WIB star jalan sehat sepanjang 6 kilometer yang diikuti semua lapisan masyarakat mulai dari bapak-bapak, ibu, remaja dan anak usia sekolah.
Ketua RW 06 Perum Sudirman Indah Kelurahan/Kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang Dedi Hardianto mengatakan tema dari kegiatan Jalan Sehat yaitu mewujudkan masyarakat Sehat di Lingkungan RW 06 Kelurahan Tigaraksa. Jalan sehat ini sebagai puncak pelaksanaan hari olah raga nasional yang diselenggarakan bulan September yang lalu.
"Jalan sehat ini di ikuti oleh 1.500 peserta baik dalam lingkungan Sudirman Indah dan Luar Perum Sudirman. Seperti dari Puri Permai, Perum Mustika, PWS, bahkan dari Kecamatan Cikupa," ujar Dedi.
Dedi melanjutkan masyarakat begitu antusias mengikuti jalan sehat ini karena kegiatan ini juga ada Senam Aerobic yang diikuti hampir 200 peserta, juga ada dorprize sumbangan dari sponsor, camat, lurah dan beberapa warga Sudirman yang memiliki kepedulian lingkungan.
Panitia juga menyediakan panggung hiburan rakyat, dimana panggung hiburan ini akan menampilkan potensi warga Sudirman Indah yang memiliki hobi musik. Panitia juga menyediakan dorprize seperti kulkas, tv, mesin cuci, kipas angin dan lainnya.
Kegiatan ini dihadiri dan diikuti Lurah Tigaraksa Galih Prakosa, Camat Tigaraksa Mas Yoyon Suryana, dan Danramil Tigaraksa Kapten Arhanud Bambang.
Camat Tigaraksa Mas Yoyon mengaku jalan sehat ini antusias warga sudirman sangat tinggi, terbukti hari ini 1.500 warga turun menyemarakan jalan sehat, terlihat jalan sehat yang memutari kawasan perumahan sudirman indah lalu melewati kantor kecamatan tigaraksa dan finis di bundara dua ini dipenuhi warga yang memakai seragam kaos warna biru .
Mas Yoyon melanjutkan rencananya, pihaknya dari Kecamatan Tigaraksa akan menunjuk perumahan Sudirman Indah menjadi tuan rumah bazar murah pada saat merayakakan ulang tahun Kecamatan Tigaraksa 3 Desember 2016 mendatang.
"Kami akan menunjuk Perumahan Sudirman Indah sebagai tuan rumah bazar pada saat perayaan ulang tahun Kecamatan Tigaraksa Desember 2016. Warga Sudirman Indah sangat kompak di setiap kegiatan selalu rame," kata Mas Yoyon saat sambutan usai jalan sehat.
Danramil Tigaraksa Kapten Arhanud Bambang mengaku, sangat senang mengikuti jalan sehat ini. Banyak warga ikut jelan sehat. "Semoga kedepan jalan sehat ini selalu diadaÄ·an sebagai mementum kebersamaan warga," ujarnya.
Ia berpesan agar peserta jalan sehat selalu menjaga keamanan dan ketertiban baik saat jalan sehat dan juga menjaga keamanan dilingkungan masing-masing. (hms)

- Pemkab Tangerang Peringati Sumpah Pemuda
- 10 November, Antasari Azhar Hirup Udara Bebas
- Warga Teluknaga Gelar Pesta Nelayan
- Komunitas Vespa se Jawa dan Sumatera Kumpul di Cisoka
- Cegah Stroke Dengan Know Your Five (KY5)