Banten
Hujan Deras Robohkan Atap dan Pagar Sekolah
JAWILAN - Hujan deras disertai angin dan petir terjadi di Kampung Cibodas Desa Cemplang, Kecamatan Jawilan, Kabupaten Serang mengakibatkan banjir. Tak hanya itu, hujan juga membuat atap dan pagar sekolah roboh.
Terlihat puluhan hektar di Desa Cemplang terendam banjir. Selain itu lahan budidaya ikan lele milik salah seorang warga juga turut terendam yang mengakibatkan puluhan ton lele hanyut. Selain itu angin kencang merobohkan tembok pagar roboh dan membuat atap sekolah SMP Al Husna, Jawilan jatuh berserakan.
Kepala SMP Al Husna Zaenal Abdul Qohar membenarkan, robohnya pagar dan atap genting sekolah dikarenakan hujan yang disretai angin tersebut. "Hujan deras disertai angin kencang datang tiba-tiba membuat kami sangat terkejut sekali. Apalagi ketika mendengar suara gemuruh dari atap sekolah dan ketika diketahui genting dan pagar sekolah kami sudah roboh dan berantakan. Untung tidak menimbulkan korban jiwa," tegas Zaenal.
Saksi mata lainnhya Roni yang juga merupakan seorang guru yang sedang melakukan kegiatan belajar mengajar mengaku sangat terkejut dengan adanya hujan yang cukup deras tersebut. Hujan datang tiba-tiba ditambah angin dan petir cukup besar.
"Saya sangat takut ketika terjadi hujan yang disertai angin kencang dan petir. Untung saja semua murid yang sedang belajar dapat kami selamatkan dari terjangan hujan dan angin tersebut. Kerusakan yang terjadi mudah-mudahan tidak menyurutkan kegiatan belajar mengajar kami semua. Semoga Pemda juga bisa lebih peka dengan melihat terjadinya musibah yang menimpa sekolah Kami,” tambah Roni. (gel)

- Pelaku Pemerasan di PWI Belum Dipecat
- Zaki Buka TNI Manunggal Membangun Desa
- Danrem Gelar TMMD di Gunung Kaler
- Pabrik Garmen di Panongan Diduga Tak Kantongi Izin
- Dinsos Lamban Bantu Warga Korban Bencana








