Gaya Hidup

Inspirasi Amilia Agustin & Irwan Bajang Untuk Anak Muda

Administrator | Sabtu, 27 Oktober 2018

JAKARTA - PT Astra International Tbk berkolaborasi dengan festival kreatif tahunan IdeaFest 2018. Perhelatan tersebut resmi digelar dan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo bersama Menteri Sekretaris Negara Pratikno dan Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) Triawan Munaf di Jakarta Convention Center, Jumat (26/10/2018). 

Dengan mengusung tema “C” yang dapat merepresentasikan banyak hal dalam perkembangan industri kreatif di Indonesia, IdeaFest 2018 mempertemukan berbagai insan kreatif lintas industri skala nasional dan internasional dengan menyajikan lebih dari 102 sesi beserta 230 profil inspiratif.

Anak muda inspiratif tersebut adalah penerima apresiasi SATU Indonesia Awards 2010 Amilia Agustin (Inisiator Go To Zero Waste School, Bandung, Jawa Barat), penerima apresiasi SATU Indonesia Awards 2014 Irwan Bajang (Inisiator Indie Book Corner, Sleman, Jawa Tengah) dan didampingi oleh Head of Corporate Communications PT Astra International Tbk Sekaligus Juri SATU Indonesia Awards 2018 Boy Kelana Soebroto yang dimoderatori artis dan entrepreneur Dian Sastrowardoyo dalam bincang inspiratif dengan tema Light of Hope for Indonesia: Inspiring Community, Empowering Change.

Sejak tahun 2010, Amilia meraih apresiasi SATU Indonesia Awards pada bidang lingkungan dari PT Astra International Tbk. Sampai sekarang Ami terus menunjukkan keuletannya dalam tiap aktivitas yang Ia geluti. Sejak kelas 1 SMP hingga lulus perguruan tinggi, tidak ada kata menyerah dalam memberikan kontribusi positif bagi lingkungannya. “Ketika memiliki ide dan passion, jangan tunggu besok dan jangan banyak alasan,” ujar penerima apresiasi SATU Indonesia Awards tahun 2010 dalam bincang inspiratif ini. 

Sebagai penerima apresiasi SATU Indonesia Awards tahun 2014, Irwan memberikan kontribusi kepada dunia tulis-menulis melalui penyelenggaraan taman bacaan dan kelas bedah naskah. Yang mana kelas ini secara langsung dapat memberikan masukan kepada penulis-penulis muda agar mendapatkan motivasi dan hasil yang baik dalam tulisannya dilihat dari sudut pandang banyak orang.

“Kolaborasi dibutuhkan untuk mempercepatan penyebaran virus cinta dunia tulis-menulis di Indonesia,” ujar penerima SATU Indonesia Awards tahun 2014 dalam bincang inspiratif ini.  

SATU Indonesia Awards merupakan apresiasi bagi generasi muda yang menginspirasi melalui berbagai kategori di bidang Kesehatan, Pendidikan, Lingkungan, Wirausaha, Teknologi dan Kelompok.

SATU Indonesia sendiri lahir dalam rangka memperingati Hari Sumpah pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober. (PUT)