Banten

Jalan Penghubung Desa Jenggot-Kedaung Rusa Parah

Administrator | Rabu, 06 Desember 2017

TIGARAKSA - Akses jalan perbatasan Kedaung-Jenggot kondisinya rusak parah. Jalan yang menghubungkan dua Kecamatan yakni Mekar Baru dan Kresek ini merupakan akses vital, tapi belum ada perbaikan.

Salah satu warga Desa Kedaung Sukeni mengatakan, kondisi jalan rusak di desa ini sudah berlangsung empat tahun. Namun ada upaya perbaikan dari pemerintah setempa.

Sukeni berharap, agar jalan penghubung dua Kecamatan ini segera diperbaiki oleh Pemerintah. Jalan ini rusak parah, jika tidak segera diperbaiki, maka akan menghambat aktivitas warga.

Padahal, jalan yang menghubungkan dua kabupaten ini, menjadi jalur alternatif menuju Kabupaten Serang dan Kabupaten Tangerang. Seharusnya pemerintah memperbaiki jalan ini, agar perekonomian masyarakat tumbuh dan berkembang.

“Jalan sepanjang 3 kilometer ini membutuhkan perhatian serius dari pemerintah setempat, dan kami sebagai warga sudah menyampaikan ke pihak desa, namun sampai saat ini masih belum diperbaiki,” tandasnya.

Sementara itu, Kepala Desa Kedaung H. Yakub membenarkan jika kondisi jalan yang melintasi Desa Kedaung dan Desa Jenggot kondisinya rusak parah. Akibatnya pertubuhan ekonomi masyarakat sekitar tidak ada peningkatan.

Menurutnya, jalan merupakan sarana penunjang bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat. Pada tahun 2018 mendatang usulan perbaikan jalan sudah didorong ke SKPD terkait. Namun, sudah 4 Kali Musrembang belum ada realisasi.

Sebagai wakil rakyat dirinya sudah beberapa kali mengusulkan dalam pembahasan anggaran, baik di musrembang, dana aspirasi dewan, ABT bahkan sudah diajukan ke tingkat provinsi.

“Kami sudah mengusulkan ke dinas terkait, semoga pemerintah daerah bisa memperhatikan warga yang tinggal di pelosok perbatasan, dan semoga tahun depan akses jalan desa bisa dibangun," tukasnya. (BM)