Banten

Pemkab Tangerang Gelar Pawai Obor dan Renungan Suci

Administrator | Selasa, 16 Agustus 2016

TIGARAKSA - Setiap Tahunnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang dalam memyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia selalu melakukan tradisi khas yakni melakukan pawai obor (taptu). Setelah itu disambung dengan melakukan malam renungan suci tepat pada pukul 00:00 pada tanggal 17 Agustus.

Taptu sendiri merupakan pawai obor yang selalu rutin di lakukan oleh Pemkab Tangerang dalam rangka menyambut HUT RI. Peserta pawai obor sendiri terdiri dari Para Aparatur Sipil Negara, pelajar, pramuka dan lainnya. Selain itu Pemkab Tangerang juga melakukan malam renungan suci untuk mengenang semua jasa para pahlawan yang telah gugur.

Untuk pawai obor sendiri dilakukan di mulai dari perumahan Sudirman Indah Tigaraksa sampai Kecamatan Tigaraksa. Acara pawai obor tersebut dilepas secara resmi oleh Kapolresta Tangerang AKBP Asep Suheri selaku inspektur upacara. Sedangkan untuk malam renungan suci dilakukan di taman makam pahlawan Arya Wangsakara Kecamatan Pagedangan yang dihadiri langsung oleh Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar.

Sekretaris Daerah Kabupaten Tangerang Iskandar Mirsad mengatakan, kegiatan pawai obor sendiri yang rutin dilakukan oleh Pemkab Tangerang dalam rangka menyambut HUT RI dan dalam mempererat kesatuan dan kekeluargaan.

"Kami berharap generasi bangsa ini terus berjuang untuk mengisi kemerdekaan guna meningkatkan kesejahteraan rakyat khususnya kepada para PNS di Lingkungan Pemkab Tangerang," ucapnya yang menyaksikan langsung pelepasan pawai obor, Selasa (16/8/2016).

Iskandar Mirsad meminta kepada seluruh masyarakat Kabupaten Tangerang untuk bisa merefleksikan makna Hari Kemerdekaan yang telah diraih dengan mengorbankan darah para pejuang kita. Oleh karena itu kita sebagai penerus bangsa ini harus terus melanjutkan apa yang telah diraih dengan pengorbanan itu dengan terus semangat dan dijadikan motivasi untuk terus memperbaiki diri menuju kearah yang lebih baik.

Ketua DPRD Kabupaten Tangerang H. Mad Romli meminta agar pelajar, mahasiswa dan generasi muda di Kabupaten Tangerang harus meraih prestasi untuk kemajuan daerah bangsa dan negara melalui semangat belajar. Dikatakannya, saat ini beberapa pelajar di daerah ini telah menoreh prestasi di bidang akademik tingkat provinsi maupun nasional. Sehingga bisa mengangkat nama baik Kabupaten Tangerang.

"Saya berharap kepada para pemuda sebagai generasi penerus bangsa dapat menjadikan pawai obor ini sebagai salah satu motivasi guna membangkitkan semangat nilai-nilai perjuangan para pahlawan," ujar H Ombi, panggoilan akrba H Mad Romli.

Dilanjutkannya, malam ini pukul 00.00 WIB di selenggarakan acara renungan suci di Makam Pahlawan Arya Wangsakara, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, yang akan dihadiri oleh Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar, Ketua DPRD Kabupaten Tangerang H. Mad Romli, Wakil Ketua beserta anggota DPRD, Dandim 0506, Kapolres Tangerang Selatan dan para Kepala SKPD se-Kabupaten Tangerang untuk memanjatkan Do'a, menabur serta menyimpan karangan bunga yang secara simbolis untuk mengenang dan menyatakan rasa hormat yang sebesar-besarnya atas keiklasan dan kesucian para pahlawan yang telah memerdekakan negara republik Indonesia.

"Renungan suci ini sebagai bentuk penghormatan kepada jasa-jasa para pahlawan saat merebut kemerdekaan. Semangat Hari Merdeka Dirgahayu Kemerdekaan Republik Indonesia ke-71. (hms)